Jumat, 27 Januari 2012

BIOLOGI DAN ORGANISME TANAH


BIOLOGI TANAH
  • Biologi Tanah adalah bagian yang membahas tentang organisme hidup dan bahan organik yang ada di dalam tanah 
  • Bagian dari organisme hidup dan bahan organik di dalam tanah mineral sangat sedikit yaitu sekitar 5%, tetapi perannya sangat besar. 
  • Bahan organik tanah merupakan bagian dari konsep koloidal yang memegang peranan penting dalam kesuburan tanah. 
  • Bahan organik itu sendiri berpangkal dari kehidupan dalam tanah yang kita sebut biologi tanah.

ORGANISME TANAH

  • Organisme Tanah (soil organism) adalah semua jasad hidup yang terdapat di dalam tanah atau disebut juga dengan organisme hidup (living organisme).
  • Klasifikasi Organisme Tanah : 
    • Dilihat dari perannya pada tanaman, maka organisme tanah dibagi kepada dua kelompok besar, yaitu: 
      • Organisme yang menguntungkan misalnya : mikoriza, rhizobium, dll.
      • Organisme yang merugikan misalnya : patogen, parasit, dll. 
    • Berdasarjan jenisnya, organisme tanah juga dibagi atas tiga kelompok, yaitu : 
      • Kelompok tumbuhan (flora) 
      • Kelompok binatang (fauna) 
      • Kelompok virus
  • Aktivitas Organisme Tanah
    • Faktor yang mempengaruhi aktivitas organisme tanah meliputi :
      • Vegetasi (Hutan, padang rumput, rawa, belukar)
      • Iklim (curah hujan, suhu, kelembaban)
      • Tanah (unsur hara, kemasaman, kelengasan, toxisitas)
    • Parameter aktivitas organisme tanah meliputi :
      • Jumlahnya di dalam tanah
      • Biomassa
      • Aktivitas metabolik
  • Peranan Organisme Tanah
    • Positif
      • Penyedia unsur hara
      • Penghasil enzim dan auksin
      • pelindung tanaman dari stres air
      • pelindung tanaman dari patogen
      • Perombakan organik menjadi senyawa sederhana
    • Negatif
      • Patogen tumbuhan


  • CONTOH ORGANISME TANAH







0 comments :

Posting Komentar

Ikuti Saya ^___^

visitors

 

My Blog List

Feedjit

PLANT HOSPITAL Copyright © 2009 Flower Garden is Designed by Ipietoon for Tadpole's Notez Flower Image by Dapino