SALB atau Penyakit Hawar Daun Amerika Selatan merupakan penyakit yang
disebabkan jamur
Microcyclus ulei (Henn.) Arx.
Gejala Tanaman yang terinfeksi
penyakit ini daun mudanya akan mengalami kelayuan, mengeriting dan
berwarna kehitaman. Akhirnya daun akan gugur namun tetap menyisakan
tangkai pada batang untuk beberapa hari. Bercak yang mengandung banyak
konidia tampak di permukaan bawah daun yang akan menimbulkan warna
abu-abu gelap hingga coklat kehijauan. Serangan SALB pada tanaman karet dapat mengakibatkan penurunan laju
pertumbuhan pohon, memperpanjang masa vegetatif, mengurangi produksi
lateks sebesar 70 % dan mematikan tanaman sehingga mengurangi kepadatan
tanaman per area (Direktorat Perlindungan Perkebunan, 2008).
Gambar 1 : Patogen jamur Microcyclus ulei
Gambar 2 : Gejala hawar daun karet karena serangan patogen jamur
0 comments :
Posting Komentar